Temukan Alat Musik Gesek dan Tiup Paling Kecil di Dunia

Alat musik gesek yang banyak dimainkan adalah biola. Kita bisa menemukan beragam merk biola yang terkenal. Banyak orang yang ingin mahir dalam memainkan biola. Sayangnya untuk bisa mahir dalam bermain biola, anda butuh berlatih dalam waktu yang lama. Anda juga harus mengetahui seluk beluk biola sebelum akhirnya bisa mahir bermain biola. Tahukah anda bahwa di dunia ini ada biola yang dibuat dengan ukuran khusus. Biola ini dibuat dengan ukuran sangat kecil. Anda bisa mendapatkan informasinya di bawah ini.

Beli Saxophone

Biola Eric Meissner

Salah satu biola yang dibuat dengan ukuran sangat kecil adalah biola Eric Meissner. Biola ini dibuat di tahun 1973. Biola ini tetap bisa dimainkan sebagaimana mestinya atau seperti halnya biola dengan ukuran yang biasa. Ukuran biola ini hanya sekitar 4.1 cm dan tentu untuk melihat senarnya saja kita akan sangat kesulitan. Alat musik ini masih berfungsi atau bisa dimainkan hingga saat ini. Selain instrument musik gesek dengan ukuran sangat kecil, kita juga bisa menemukan instrument musik  tiup yang dibuat dengan ukuran yang tidak biasa juga.

Saxophone Piccolo

Jika anda sedang mencari atau mau beli saxophone dengan ukuran yang sangat kecil maka anda akan mendapatkan jawabannya di sini. Saxophone piccolo menjadi saxophone dengan ukuran paling kecil. Saxophone ini diyakini juga menjadi salah satu saxophone yang sangat rumit. Panjang saxophone ini hanya 30cm dan untuk memainkannya tentu saja agak lebih rumit dibandingkan dengan saxophone ukuran biasa. Saxophone ini bisa menghasilkan suara yang tinggi seperti saxophone ukuran biasa.  Alat tiup lainnya yang ukurannya sangat kecil adalah Harmonika mungil. Harmonika ini diberi nama Little Lady dan dibuat di Jerman sekitar tahun 1890. Harmonika ini hanya mempunyai panjang 5 cm dan juga lebar sekitar 1.5 cm. Seperti halnya instrument musik lainnya, harmonika mungil ini bisa dimainkan seperti halnya harmonika dengan ukuran yang biasa. Little Lady hanya seukuran permen yang mudah kita bawa atau bisa kita simpan di kantong baju kita. Anda bisa mencoba memainkan alat musik mungil ini.